Tips and Knowledge


5 situs Keren Untuk Mengusir Rasa Bosan

Thursday, 23 Feb 2017 - 22:52


Sebesar apapun rasa suka dan cinta kamu terhadap sesuatu, kamu pasti pernah di landa kebosanan, saat hal ini terjadi, biasanya bermain game atau nonton film menjadi pilihan untuk mengusir rasa bosan. Tapi bagaimana saat tidak ada film baru dan game yang itu – itu saja, pasti bakal bosan juga. Nah agar kamu tidak merasa bosan saat ada waktu senggang di tempat kerja atau di kampus, sebaiknya kamu kunjungi beberapa situs keren ini. Selain dapat mengusir rasa bosan situs – situs ini bisa menjadi teman inspirasi untuk menuangkan kreasi kamu. Apa saja sih situs-situs keren ini, berikut beberapa situs yang bisa kamu kunjungi dan menjadi pelampiasan rasa bosan kamu.

Wajah Facebook
Apakah kamu pernah membayangkan berapa banyak orang yang menggunakan facebook saat ini? Kini kamu tidak perlu penasaran lagi, tanpa harus menunggu laporan resmi dari facebook, kamu bisa memantau jumlah pengguna facebook di situs The Face of Facebook. Jadi bukan hanya sebagai teman sosial media saja, kamu juga bisa melihat banyaknya pengguna facebook, dimana keunikan ini di tampilkan dengan background website yang menggunakan seluruh foto profil facebook dan dirangkai layaknya mozaik yang cukup unik. Saat kamu klik salah satu foto, kamu akan dibawa ke profil facebook tersebut. Bias tidak bosan lagi kunjungi sekarang dan nikmati keunikan situs ini sebagai obat pengusir bosan.

Melukis Sutra
Jangan ngaku kreatif kalau belum berkunjung di situs keren ini. Situs yang wajib kamu coba adalah Weave Silk. Lewat situs ini kamu akan ditantang untuk membuat gambar sekreatif mungkin dengan gerakan kursor mouse. Bahkan saking serunya situs ini sudah hadir dengan bentuk aplikasi yakni untuk iOS.

Situs Bisikan Lembut
Banyak yang bilang kalau hujan selalu bawa nostalgia. Nah, untuk kamu yang pengin mengenang suasana tertentu saat bersama si dia, coba buka situs A soft Murmur, situs ini akan menyajikan berbagai suara dari berbagai suasana, dijamin seru untuk menghilangkan rasa bosan kamu. Bahkan bukan cuma hujan, banyak suasana lain yang bisa kamu nikmati, seperti warung kopi, semilir angin, dan lainnya. Tentu saja suasana nostalgia kamu semakin seri dan nyaman, situs ini juga hadir dalam bentuk aplikasi smartphone yang bisa kamu download.

Situs Piano
Untuk menghilangkan rasa jenuh yang sedang melanda, sebaiknya kamu coba buka situs Touch Pianist, website ini dapat memanjakan telinga kamu dengan alunan musik dari chord piano yang bisa kamu mainkan sendiri dengan melakukan klik pada tampilan yang ada. Selain dapat menghilangkan rasa bosan tentu saja kamu dapat bermain musik lewat situs ini. Jangan lupa cobain!.

Youtube
Situs terakhir bukan berarti situs yang kurang menarik, tetapi justru kamu wajib mengunjungi situ streaming ini. Selain berkunjungi pada situs-situs diatas, kamu juga bisa berstreaming dengan youtube untuk menonton video – video unik dan seru yang pastinya dapat menghibur kamu. Takut kuota internet kamu habis? Tenang, kini youtube sudah menyediakan fitur offline, dimana pengguna nya dapat menonton video secara offline tanpa memakan data internet kamu. Cukup klik simpan pada fitur video kamu sudah bisa menghemat penggunaan internet kamu, sekaligus menghilangkan rasa bosan kamu yang melanda.


Daftar situs diatas tentu saja sebagai media hiburan yang dapat mengusir rasa bosan sekaligus untuk berkreasi dan mencari informasi penting yang bermanfaat untuk kita. Jadi, bagaimana apakah masih merasakan bosan saat menunggu atau sendirian? Jangan lagi deh bosan melanda kamu, saatnya kunjungi situs diatas dan mulailah ceria kembali.


BERITAKAIT




Subscribe Via Email


Enter Your Email and Get Free Update of Linkincube


TAG TERPOPULER



LIKE US ON FACEBOOK


FOLLOW ME ON TWITTER