Tips and Knowledge


Inilah Waktu Tepat Untuk Posting di Sosial Media

Sunday, 01 May 2016 - 17:52


Membuat postingan di sosial media memang bukanlah hal yang sulit, cukup dengan kiasan kata yang menarik serta gambar yang unik tentu akan mengundang interaksi pada postingan kita, namun ternyata bukan hanya itu saja. Sosial media memang selalu ramai akan interaksi, akan tetapi bukan berarti kamu dapat melakukan postingan di waktu yang kamu suka dan berharap langsung direspon secara cepat dan banyak, perlu ada yang kamu harus tahu seperti yang disebut Peak time, atau waktu dimana suatu media sosial sedang banyak-banyaknya di akses pengguna, bahkan rentang waktu ini tidak bisa ditapuk sama rata antara satu media sosial dengan lainnya.


Sudah jelas jika tiap media sosial memiliki peak time yang berbeda-beda, sesuai dengan perilaku penggunanya, untuk itu kali ini kami akan membahas waktu yang tepat untuk melakukan postingan pada beberapa media sosial terkenal seperti Facebook, Twitter, Google+, Pinterest, Linkedin, dan Instagram. Jika kamu melakukan postingan pada waktu-waktu ini, bukan tidak mungkin keberuntungan akan datang menghampiri kamu.


1. Facebook

Saat ini sosial media facebook menjadi yang terpopuler didunia, tak heran jika banyak yang mengakses nya, baik di hari kerja sekalipun. Facebook akan mengalami kenaikan pengunjung di hari kamis dan jumat, dan mulai mengalami penurunan drastis di akhir pekan, mungkin karena akhir pekan menjadi waktu yang tepat untuk bersantai, tetapi bukan untuk sosial media, karena kebanyakan orang memilih hal lain yang lebih menarik untuk dilakukan. Bahkan pada hari kerja statistik membuktikan bahwa pukul 1 siang adalah waktu puncak para pengguna melakukan share, sedangkan pukul 3 sore adalah waktu puncak para pengguna mengklik suatu postingan.


2. Twitter
Saat ini twitter memiliki lebih dari 288 juta pengguna online setiap bulan dan sebanyak 500 juta tweet dikirimkan setiap harinya, artinya dalam jumlah ini dapat membuat bisnis kamu dibicarakan secara masif oleh para pengguna, namun jika timing nya kurang tepat bisa jadi tweet kamu menjadi sia-sia dan tidak sempat dilihat oleh para pelanggan potensial. Berbeda dengan facebook yang memiliki potensi pada hari-hari kerja, untuk twitter ternyata lebih peka pada akhir pekan. Seperti yang telah dibuktikan dalam statistik, bahwa suatu brand pada akhir pekan memiliki tingkat engagement sebesar 17% dibandingkan hari biasa.


Pengguna banyak melakukan klik untuk menuju laman eksternal yang dibagikan pada pukul 12 siang dan 6 sore, tentunya berkenaan dengan jam makan siang dan waktu perjalanan pulang ke rumah setelah jam kerja. Dan diwaktu yang berdekatan, pukul 5 sore adalah waktu puncak para pengguna dalam melakukan retweet.


3. Instagram
Berbeda dengan media sosial lain, tingkat engagement pengguna instagram stabil sepanjang pekan, dan hanya sedikit meningkat di hari senin dan mengalami sedikit penurunan pada hari minggu. Waktu yang tepat untuk kamu posting ialah pada pukul 3 hingga 4 sore. Selain mengerti kapan waktu yang tepat, kamu juga perlu memastikan bahwa waktu tersebut memang sesuai dengan target pasar, karena hal ini berkaitan dengan zona waktu suatu daerah dengan daerah lainnya. Melakukan posting di saat yang tepat tentu akan sangat berdampak positif pada respon pengguna terhadap postingan yang kamu bagikan. Namun itu bukanlah satu-satunya faktor penentu kesuksesan promosi online, karena masih banyak faktor berbeda yang juga peru kamu terapkan untuk meraih hasil yang maksimal.


4. Linkedin
Melalui sosial media ini kamu bisa menemukan lebih dari 200 juta profesional dan berbagai disiplin bidang berbeda, memiliki akun linkedin bisa memberikan banyak keuntungan, termasuk meningkatkan popularitas dan kredibilitas bisnis kamu. Karena sifatnya adalah B2B atau Business to Business, jumlah pengunjung puncaknya pada hari Selasa, Rabu, dan Kamis. Dan melakukan posting pada hari senin dan jumat kurang disarankan, karena efeknya tidak akan maksimal, dan ada golder time berbeda jika kamu ingin melakukan postingan di linkedin, yakni pukul 7 hingga 8 pagi sebelum aktivitas kantor dimulai, bisa dibilang ini waktu yang tepat untuk kamu gunakan, begitu juga dengan pukul 5 hingga 6 sore ketika para jam kerja profesional selesai.


5. Pinterest

Sosial media yang satu ini tidak kalah populer dari sosmed lainnya, bahkan bisa dibilang sosial media ini paling juara khususnya di Alexa secara global ia menduduki peringkat ke 32 dan memiliki lebih dari 70 juta pengguna aktif, berdasarkan laporan yang dirilis pada tahun 2012, sebanyak 83% dari total pengguna pinterest wanita, apabila pangsa bisnis kamu adalah wanita, kami yakin media sosial ini sangat cocok untuk ladang promosi bisnis kamu.


Baca Juga: 5 Peluang Di Media Sosial yang Sering Diabaikan Pemilik Bisnis


Sosial media ini memiliki waktu postingan yang baik dilakukan pada akhir pekan. Statistik menunjukan bahwa hari sabtu pukul 8 hingga 11 malam adalah saat yang paling tepat untuk melakukan pin dan aktivitas pinterest secara keseluruhan biasanya mencapai titik tertinggi sekitar pukul 9 malam. Namun bagi kamu yang memiliki bisnis fashion dan ritel, waktu yang tepat untuk melakukan posting adalah hari jumat pukul 3 sore.




BERITAKAIT




Subscribe Via Email


Enter Your Email and Get Free Update of Linkincube


TAG TERPOPULER



LIKE US ON FACEBOOK


FOLLOW ME ON TWITTER