Tips and Knowledge


4 Strategi Marketing Bisnis di Sosial Media

Sunday, 20 Mar 2016 - 11:56


Saat ini sudah banyak perusahaan yang menggunakan sosial media sebagai strategi marketing, seperti di Facebook, Twitter, Multiply sebagai sarana paling gencar dalam melakukan promosi, tetapi tidak hanya itu saja, ada beberapa poin yang terkadang mereka lupakan, yakni berinteraksi lebih manusiawi dengan para pelanggan di dunia maya. Nah bagaimana agar bisa sukses bermarketing dalam berbisnis, tanpa harus kehilangan interaksi penting dari pelanggan, berikut 4 strategi yang bisa Anda terapkan untuk menunjang bisnis Anda semakin baik dan bermutu.


1. Jangan hanya bertindak otentik
Adakalanya setiap brand harus dijaga setiap pemasar, dan harus tetap otentik. Contohnya saat memposting pesan yang mengandung tagline khusus, sebagai penguat branding. Selain itu keontentikan juga harus dijaga dengan tidak menghapus komplain atau respon negatif dari pelanggan. Justru hal ini akan membuat brand kita lebih manusiawi, sebab tidak mungkin suatu produk sempurna 100%.


2. Jadilah nyata untuk mencapai kepercayaan
Jika kita semakin dipercaya oleh teman di sosial media, makin mereka menjadi semacam advokat bagi brand kita. Bagaimana membangun kepercayaan di dunia maya? Yakni dengan menjadikan hubungan kita dengan mereka menjadi sesuatu yang nyata. Kedekatan emosi bisa Anda ciptakan meskipun hanya melalui internet, yakni dengan membuat komunikasi lancar, respon yang cepat, bahkan jika perlu sesekali ajak mereka copy darat, agar hubungan tidak hanya terbatas di dunia maya.


3. Memperhatikan pelanggan
Hubungan yang baik sepenuhnya berkaitan dengan marketing sosial media. Ketika kita memiliki hubungan yang baik dengan mereka, maka mereka akan menjadi pembela branding kita. Mereka bisa menjadi teman yang merekomendasikan produk kita ke orang lain, bahkan membela kita saat ada masalah. Hal ini tentu sangat berguna dan berharga bagi bisnis kita, maka dari itu sudah sepantasnya kita memperhatikan mereka. Berikanlah respon pada komentar mereka di status facebook atau twit kita, bisa juga sesekali kita menyapa mereka untuk menanyakan kabar.


4. Menjadi teman yang sebenarnya
Yang terakhir ini perlu Anda ketahui, yakni jangan bersikap baik hanya saat membutuhkan saja, namun baik sepanjang waktu itu lebih penting. Sebab dengan menjadi teman yang sebenarnya, bukan sekedar teman bisnis belaka, maka hubungan kita dengan pelanggan akan semakin baik. Dan mereka juga akan merasakan ketulusan kira sebagai teman, bukan sebagai tenaga marketing suatu produk.


Dari empat strategi diatas mana yang sudah Anda terapkan untuk bisnis Anda? Tentunya di jaman yang serba canggih ini bisa menjadi senjata untuk mendongkrak kesuksesan bisnis, untuk itu jangan sia – siakan pelanggan dan calon pelanggan Anda, karena inilah aset paling berharga Anda dalam dunia berbisnis.



BERITAKAIT




Subscribe Via Email


Enter Your Email and Get Free Update of Linkincube


TAG TERPOPULER



LIKE US ON FACEBOOK


FOLLOW ME ON TWITTER