Tips and Knowledge


3 Kelebihan Memiliki Website Pribadi untuk Profesional

Friday, 20 Nov 2015 - 22:53


Pada era modern seperti saat ini, di mana teknologi memainkan peran besar dalam kehidupan manusia, akan sangat disayangkan jika Anda tidak memanfaatkannya untuk membantu diri Anda. Salah satu kemajuan terbesar dalam teknologi adalah Internet sebagai media untuk mencari informasi, yang dapat Anda maksimalkan untuk menunjang keahlian profesional Anda. Saat ini, membuat Website pribadi tidaklah sulit. Bahkan, proses pembuatannya bisa jadi tidak mengharuskan Anda untuk mengeluarkan banyak uang karena Anda bisa melakukannya sendiri tanpa membayar orang lain. Dengan memiliki situs pribadi, Anda bisa merasakan banyak manfaat atau keuntungan—tentunya jika konten situs pribadi Anda dikelola sesuai dengan kebutuhan dan tujuan Anda.

1. Membuka Lebih Banyak Peluang Karir

Tahukah Anda bahwa banyak perusahaan yang saat ini mencari calon pegawai baru melalui media online? Nah, dengan memiliki website pribadi, Anda bisa membuka peluang lebih besar agar Anda dapat “ditemukan” dengan lebih mudah, bahkan melalui mesin pencari seperti Google. Karenanya, saat Anda menyusun konten situs pribadi Anda untuk keperluan karir atau profesional, pastikan And ajuga mencantumkan informasi kontak yang jelas maupun akses ke media sosial yang sering Anda pergunakan agar para headhunter alias mereka yang mencari kandidat berpotensi untuk sebuah perusahaan dapat menghubungi Anda dengan mudah.

2. Membentuk Kesan Profesional

Dengan memanfaatkan website pribadi, Anda bisa menyusun kontennya sesuka Anda. Tentunya, konten situs tersebut layaknya sesuai dengan tujuan Anda. Nah, jika tujuannya adalah untuk kepentingan profesional, tentunya situs Anda perlu didesain agar mampu menciptakan kesan yang sesuai. Ada banyak tokoh terkenal yang memiliki situs pribadi dengan desain yang bisa Anda jadikan referensi, seperti politisi, desainer, musisi, fotografer, aktor, dan penulis. Mereka memanfaatkan situs pribadi mereka seperti sebuah portofolio mereka dengan mencantumkan profil yang lengkap sekaligus daftar atau riwayat karir.

3. Menyajikan Informasi yang Relevan

Dengan menggunakan situs pribadi, Anda bisa menampilkan citra diri Anda secara visual kepada audiens yang lebih luas. Dalam profil yang Anda cantumkan di dalam website pribadi milik Anda sendiri, pastikan bahwa Anda menyertakan profil yang lengkap, namun sesuai dengan kesan profesional yang Anda ciptakan. Eliminasi informasi-informasi yang tidak relevan atau tidak sesuai dengan tujuan penggunaan situs pribadi milik Anda tersebut untuk mempertahankan keefektifan kontennya.


Anda bisa merujuk pada resume atau CV (curriculum vitae) sebagai sumber konten situs pribadi Anda untuk memilah informasi apa yang layak dimuat dan tidak. Misalnya, kemampuan atau skill tertentu yang ditunjang dengan sertifikasi dalam bidang terkait atau menampilkan beberapa proyek yang Anda tangani dalam, misalnya, 2 tahun terakhir beserta pencapaiannya bisa menjadi sebuah informasi menarik dan nilai jual Anda.


BERITAKAIT




Subscribe Via Email


Enter Your Email and Get Free Update of Linkincube


TAG TERPOPULER



LIKE US ON FACEBOOK


FOLLOW ME ON TWITTER